Minggu, 09 Juli 2017

Tips Menghafal Kosa Kata (Vocabulary) Bahasa Inggris


Sebelum kita masuk pada pembahasan tips menghafal kosa kata bahasa Inggris, sebaiknya kita mengetahui terlebih dahulu mengapa kita harus menghafal kosa kata bahasa Inggris.

Alasan seseorang membutuhkan kosa kata bahasa Inggris yang banyak adalah untuk tujuan komunikasi. Seseorang akan sulit berkomunikasi dalam bahasa Inggris jika perbendaharaan kata bahasa Inggris yang mereka milika sangat kurang. Itulah sebabnya seseorang harus menghafal kosa kata jika ingin lancar berbahasa Inggris.

Berikut ini beberapa tips menghafal kosa kata bahasa Inggris yang bisa kalian terapkan.

1. Pelajari dan hafalkan minimal 3 sampai 6 kata per hari
2. Bacalah kosa kata yang telah Anda baca secara berulang ulang. Batasi maksimal 6 kata per hari
3. Anda tidak seharusnya mempelajari kosa kata baru sebelum Anda benar-beenar menguasai dan mahir mengingat kosa kata pada hari sebelumnya
4. Disiplin, fokus dan selalu semangat. Jangan sampai Anda membiarkan rasa bosan menghantui Anda tiap kali Anda belajar menghafal dan menguasai kosa kata bahasa Inggris.
5. Catatlah target pencapaian pada jurnal
6. Gunakan kosa kata baru tersebut ke dalam kalimat tanya, positif dan negative sehingga Anda akan semakin mengingatnya
7. Gunakan kosa kata baru untuk dikombinasikan dengan percakapan yang Anda buat sendiri. Lalu, praktekan percakapan tersebut dengan teman Anda atau dengan diri sendiri di depan cermin
8. Manfaatkan teman-teman yang mempunyai niat serupa dengan Anda untuk belajar bahasa Inggris
9. Dari kalimat-kalimat yang Anda buat dengan kosa kata baru tersebut, praktekan dengan suara yang lantang dan penuh percaya diri
10. Lakukanlah kebiasaan menghafal kosa kata secara terus-menerus dan penuh semangat!

Itulah beberapa tips yang bisa kalian gunakan untuk menghafal kosa kata. Yang terpenting dari semua itu adalah menggunakan kosa kata yang telah dihafalkan, gunanya adalah agar kalian tidak lupa dan agar kalian terbiasa dengan kosa kata tersebut.

Selamat menghafal
Good luck!!!

Source: http://carabisabahasainggris.com/10-tips-trik-cara-menghafalkan-kosa-kata-bahasa-inggris